Menikmati Keindahan Pantai Ngampa Dusun Pete Sira Cempi Jaya
Cari Berita

iklan 970x90 px

Menikmati Keindahan Pantai Ngampa Dusun Pete Sira Cempi Jaya

Selasa, 12 November 2019

Keindahan Pantai Ngampa Dusun Pete Desa Cempi Jaya Kecamatan Hu'u Kabupaten Dompu. Foto Muis.

Travel11— Pasirnya yang putih dan deburan ombak yang menantang menjadi daya tarik Pantai Ngampa yang terletak di Dusun Pete Sira Desa Cempi Jaya Kecamatan Hu’u Kabupaten Dompu.

Ya, selain Pantai Lakey yang terkenal dengan ombak kidal seantero dunia, Kecamatan Hu’u memang memiliki beberapa spot menarik dan menantang bagi surver, tidak terkecuali Pantai Ngampa. Maka tak heran, pelan-pelan objek ini menjadi perhatian pemerintah.

Akses menuju pantai ini sudah diperluas dengan ditimbunnya jalan penghubung. Para pengunjung yang datang tidak lagi menggunakan jalan dua arah dari yang sebelumnya jalan hanya muat dua kendaraan bermotor, kini akses menuju pantai tersebut juga dilalui mobil besar atau tonase berat. Proyek jalan menuju objek ini, masih  dalam proses penyelesaian.

Setiap tahun Pantai Ngampa selalu ramai dikunjungi wisatawan lokal dan regional dari Bima dan Dompu. Bahkan dari luar daerah. Pantai Ngampa menjadi salah satu destinasi wisata andalan masyarakat Huu dan orang Dompu pada umumnya.


Selain menikmati wahana pantai, pengunjung juga dapat menikmati keindahan matahari terbenam di sore hari (sunset).  

Kindahan pantai ini sangat cocok menjadi pilihan tempat liburan keluarga. Angin sepoi-sepoi membawa kesejukan tersendiri bagi pengunjung. Pantai Ngampa, destinasi andalan masyarakat Huu karena jaraknya yang begitu dekat dan mudah dijangkau, tidak tidak terlalu membutuhkan waktu lama untuk tiba di objek ini.

Waktu yang tepat untuk dapat menikmati percikan ombak yang besar, pengunjung bisa datang sekira pukul 09.00-14.00 Wita. Ini karena pengaruh cuaca, gemericik ombak ditimbulkan dari angin kencang yang mendorong keluar air laut, sehingga menciptakan semburan air yang menjulang tinggi. Untuk menikmati keindahan gelombang sore hari menjelang matahari terbenam, bisa datang sekira pukul 17.30 Wita. [R/M]